Pada Hari Selasa 25 Oktober 2022 Bapak Bupati Paser Mengadakan kunjungan kerja Ke Kecamatan Muara samu dalam Rangka Peresmian /penyerahan sambungan Rumah Gratis air bersih (PDAM) di Desa Libur dinding sebanyak 150 SR dan Penyerahan secara Simbolis 45 buah Sertifikat PTSL untuk 3 desa Biu,Luan dan desa Rantau Atas acara di desa Libur dinding di Awali dengan Pembacaan Doa dan di lanjutkan dengan sambutan-sambutan dalam sambutannya Kades Libur dinding menyampaikan Terimakasih yang sebesar-besarnya kepada bapak Bupati atas bantuan sarana air bersih di desa Libur dinding,selain itu Kades Libur dinding menyampaikan beberapa permasalahan yang ada khususnya mengenai Infrastruktur jalan yang rusak,desa Libur dinding masuk dalam kawasan KBK sehingga terkendala dalam sertifikasi tanah,kondisi gedung pertemuan yang sudah tidak layak lagi,dll menanggapi keluhan tersebut khusus jalan bapak bupati menyampaikan bahwa di butuhkan dana yang sangat besar untuk perbaikan infrastrutur jalan, namun pada tahun 2023 pemerintah mengalokasikan anggaran 700 milyar untuk perbaikan jalan dan akan di prioritaskan untuk 2 kecamatan Muara Samu dan Tanjung harapan. dalam rangka penyerahan sertifikat tanah bapak bupati berpesan kepada penerima bantuan agar dapat merawat baik-baik sertifikat yang di terima dan serifikat adalah bukti pengakuan negara atas kepemilikan yang sah atas tanah Negara. pada kesempatan terakhir bapak bupati menyempatkan diri meninjau pembangunan panggung di lapangan Sama Taka Desa Muser yang rencananya akan di jadikan panggung utama perhelatan MTQ 47 di Kecamatan Muara samu 14-20 Nopember 2022,panggung yang sangat representatif tersebut di bangun oleh PT,Kideco jaya Agung.